Bangga Berbahasa Indonesia

Di tengah serbuan bahasa asing, semestinya kita tetap bangga berbahasa Indonesia dan membiasakan diri menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar dalam kehidupan sehari-hari.

Berikut adalah contoh penggunaan ‘kata depan‘ dan ‘awalan‘ yang benar.

Kata depan, seperti di, ke, dan dari, ditulis terpisah dari kata yang mengikutinya.

Misalnya:
Di mana dia sekarang?
Kain itu disimpan di dalam lemari.

Awalan, ditulis serangkai dengan bentuk dasarnya.

Misalnya:
Rumah ini dijual karena pemiliknya pindah.
Barang yang sudah dibeli tidak boleh dikembalikan.

Dikutip dari: Pedoman Umum Ejaan Bahasa
Indonesia

Sumber Gambar: Liputan6.com

2017.08.16 WAN

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *